Senin, 05 Desember 2016

Cara membuat dan Resep Es Kelapa Muda Gula Merah

Bahan utama yang dibutuhkan adalah daging kelapa muda yang sudah dikerok sebelumnya kurang lebih sebanyak 200 gram – 250 gram.
Air kelapa muda segar kurang lebih sebanyak 400 ml saja.
Gula merah atau gula jawa kurang lebih sebanyak 90 gram-110 gram.
Air panas secukupnya untuk melarutkan gula merahnya.
Bahan tambahan lain apabila suka, seperti rumpu laut, biji selasih, kolang kaling atau yang lain.
Cara membuatnya cukup mudah. Campur dan aduk aduk gula  merah (harap disisir tipis sebelumnya supaya mudah larut) beserta air panas sampai benar benar larut dan tercampur sempurna.
Masukkan bahan bahan diatas ke dalam gelas lalu beri air kelapa muda, es serut atau bisa juga menggunakan es kristal dan terakhir tuang gula merahnya diatasnya.

Selamat mencoba...

Cara Membuat Es Kelapa Muda Jeruk Yang Segar

Bahan utamamanya adalah 150 gram daging kelapa muda yang sudah diserut sebelumnya.
Sirup gula yang dibuat dari gula pasir putih yang dilarutkan dengan air panas.
Es batu serut atau es tube.
Air kelapa muda kurang lebih 300 ml saja.
Cara membuatnya masukkan serutan kelapa mudanya, air kelapa muda lalu beri perasan jeruk lemonnya diatasnya.
Tuang sirup gula dan es batunya lalu sajikan.

Selamat mencoba...

Tips membuat Es Kelapa Muda Coco Pandan Campur

Bahan utamanya daging kelapa muda yang sudah dikerok secukupnya.
Susu kental Manis kualitas bagus secukupnya.
Timun suri yang sudah dikerok secukupnya.
Syrup Coco Pandan secukupnya.
Daging buah blewah yang sudah diserut secukupnya.
Biji Telasih secukupnya.
Air kelapa muda secukupnya.
Es batu serut atau es tube secukupnya.
Siapkan gelas saji atau mangkuk.
Masukkan daging kelapa muda, biji selasih, timun suri, blewah, air kelapa muda secukupnya.
Tuang syrup dan beri es secukupnya lalu aduk aduk dan sajikan.

Selamat mencoba

Tips membuat Es Kelapa Muda Doger Segar

Bahan utamanya satu buah kelapa muda segar yang sudah dikerok dagingnya.
Air kelapa muda yang segar secukupnya.
Buah kolang kaling secukupnya.
Santan asli dari perasan buah kelapa supaya lebih gurih sebanyak 500 ml. 100 ml untuk membuat saus santan dan sisanya nanti direbus bersama jelly dan bahan lain.
Sirup coco pandan kurang lebih sebanyak 100 cc.
Jelly mutiara kualitas bagus secukupnya.
Tape singkong (jangan terlalu matang) secukupnya. Potong potong kecil supaya mudah dimasukkan ke dalam gelasnya nanti.
Gula pasir kurang lebih sebanyak 100 gram saja.
Es batu secukupnya.
Cara membuatnya : Rebus santan, air kelapa, gula pasir dan syrupnya sampai mendidih. Jangan lupa diaduk aduk supaya santan tidak pecah. Angkat dan dinginkan.
Siapkan gelas untuk sajiannya. Masukkan tape singkon yang sudah dipotong potong, jely mutiara, kolang kaling secara berurutan.
Tuang rebusan air kelapa dan syrup diatasnya.
Terakhir tuang es batunya. kalau dirasa kurang manis, tambahkan sirup dan susu..

Cara membuat Es Kelapa Muda Kopyor Dengan Agar Agar

Bahan utama yang dibutuhkan adalah bubuk agar agar plain (tanpa warna dan tanpa rasa) kurang lebih sebanyak 1/2 bungkus saja.
Jelly instan kurang lebih sebanyak 10 gram saja.
Gula pasir untuk memberikan cita rasa manis sesuai selera atau kurang lebih sebanyak satu sendok makan saja.
Serutan buah kelapa secukupnya.
Air kelapa muda secukupnya.
Garam dapur beryodium secukupnya.
Saus Santan kental cair secukupnya yang dibuat dari 100 ml santan kental yang direbus bersama 1 lembar daun pandan dan beri sedikit garam.
Es kristal atau es tube secukupnya.
Sirup rasan coco pandan yang berwarna merah secukupnya sesuai selera.
Cara Membuatnya : Langkah pertama membuat agar agar kopyornya.
Siapkan panci untuk rebusan dan masukkan gula pasir, santan kentalnya, jelly instan, garam dapur beryodium dan agar agar bubuknya.
Rebus semua bahan diatas sambil tetap diaduk sampai mendidih lalu matikan (tetap diaduk aduk supaya tercampur rata sampai uap panasnya habis). Setelah dingin bisa dipotong kecil kecil sesuai selera.
Siapkan mangkuk atau gelas saji. Masukkan sirup merahnya, agar agar kopyor dan beri air kelapa secukupnya.
Tambahkan es di bagian atasnya lalu beri saus santan di bagian terakhir. Aduk aduk lagi sebelum disantap untuk menu buka puasa.
Pada dasarnya, cara membuat Es Buah Kelapa Muda itu cukup mudah dan sederhana. Tinggal kreasi teman teman sendiri untuk mencampurnya dengan bahan lain supaya lebih menarik. Yang paling penting adalah pemilihan buah kelapa muda yang akan digunakan. Jangan sampai memilih kelapa yang sudah tua karena dagingnya lebih keras dan rasa air kelapanya tidak segar. Tipsnya adalah untuk buah kelapa yang masih muda dan cocok untuk bahan Resep Es Kelapa Muda adalah bagian tangaki buah kelapanya masih segar dan tidak layu. Coba pukul pukul atau tepuk bagian luar buahnya, kalau suranya terdengar seperti berat berarti masih muda. Untuk ide resep buka puasa yang lain, selamat ber eksperimen

Jumat, 26 April 2013

Perawatan genset industri pabrik

Oke disini aku mau share tentang perawatan genset industri pabrik..
Lagi belajar nulis mohon di maklumin kalau ada kesalahan..
1.Pastikan body genset selalu bersih jadi kalau ada packing yang bocor langsung ketahuan
2.Cek selalu setelah pamakaian unit
3.Pemberihan radiator perminggu agar kisi2 tidak sumbat dan menyababkan temperatur naik
4.Jangan bebani unit dengan beban di ambang batas maximal paling enggak sisain 20% dari kapasitas unit.ini menyababkan kinerja unit terlalu memaksa dan akan membuat unit mudah loyo/ rusak
5.Bersihkan filter udara tiap minggu agar sistem udara unit selalu lancar dan tidak kotor..
6.Selalu kontrol unit..

Dan masih banyak lagi hal yang harus di terapkan dalam perawatan ini..

Wassalam.!!